Analisis Peran Quantity Surveyor Dalam Implementasi Kontrak Pengadaan Jasa Konstruksi Pada Proyek Bangunan Gedung Tinggi Di DKI Jakarta

  • Manlian Ronald A. Simanjuntak Universitas Pelita Harapan
  • Arif Fadilah Universitas Pelita Harapan
Keywords: kontrak, quantity surveyor, pengadaan, jasa konstruksi, proyek gedung tinggi

Abstract

IntisariPemberlakuan liberalisasi melalui Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) pada akhir tahun 2015 perlu diwaspadai para pelaku konstruksi di tanah air agar jangan sampai pasar domestik diambil alih oleh Kompetitor asing. Sebuah negara maju bila infrastruktur dan berbagai konstruksi penting terdapat di dalamnya dibangun oleh kekuatan yang mandiri dari negara tersebut. Dalam proses konstruksi tahapan pengadaan barang dan jasa (Procurement) merupakan tahapan yang penting untuk mewujudkan hasil konstruksi sesuai dengan spesifikasi yang dibuat oleh perencana. quantity surveyorsebagai konsultan yang bergerak di bidang perencanaan biaya berperan penting dalam upaya pengoptimalan biaya dengan mendefinisikan spesifikasi dan gambar ke dalam bill of quantity. Selain itu menyiapkan dokumen administrasi tender baik draft surat perjanjian pemborongan maupun syarat – syarat administrasi lainnya. Proses – proses tersebut menjadi bagian dari procurement management. Permasalahan penelitian ini adalah menganalisis faktor – faktor penting  procurement,  faktor – faktor dan variabel peran quantity surveyor dalam proses procurement dan peran quantity surveyordalam perbaikan penggunaan kontrak pengadaan  jasa konstruksi proyek bangunan gedung tinggi di DKI Jakarta. Secara keseluruhan metode dan metodologi penelitian ini dimulai dari identifikasi permasalahan, studi literatur, analisis penelitian, kajian research findings dan rekomendasi yang diharapkan untuk perbaikan yang diperlukan. Dengan adanya penelitian ini, diharapkan quantity surveyor dapat memberikan evaluasi, rekomendasi dan perbaikan atas penggunaan kontrak pengadaan jasa konstruksi di proyek bangunan gedung tinggi di DKI Jakarta.

Kata Kunci: kontrak, quantity surveyor, pengadaan, jasa konstruksi, proyek gedung tinggi .

 

Published
2018-04-06